Selamat Datang di BLOG saya

Selasa, 16 Oktober 2012

Tutorial Web Page Maker

Pengenalan Web Page Maker 3.1


Apa itu Web Page Maker ?
Web Page Maker merupakan software editor-maker untuk halaman web dan mudah sekali untuk di operasikan. Meskipun kapasitasnya kecil tapi sudah lumayan mampu untuk melakukan pekerjaan-pekerjaan editor-maker halaman web , yang selama ini terkenal cukup banyak memakan kerja memori dan prosessor pada mesin komputer.

Kemampuan :
  • Tidak perlu pintar code-code html dan pengalaman web.
  • Drag dan drop obyek.
  • Buat beberapa halaman Situs Web dengan mudah dan mengelola situs sekaligus.
  • Disertai Pra-desain website templates.
  • Ratusan fungsi thumbnail, mouse-over effects, teks link style sheet, tabel, form, Iframe dan lain-lain.
  • Pratinjau di halaman web browser dengan satu klik.
  • Mempublikasikan situs web Anda hanya dengan satu klik dengan FTP yang ter-integrasi
  • Membuat halaman web dengan jumlah tak terbatas.
  • Bisa difungsikan sebagai CMS.
  • Dan masih banyak lagi menu dan tool yang tersedia.

Menurut saya, dari beberapa software editor-maker web, Web Page Maker paling mudah dan simpel penggunaannya. Dengan memakai software-software bantu grafis,flash,animator hasil Desain Situs Web dari Web Page Maker akan lebih Optimal.
Untuk itu dari pengalaman yang ada, kami dengan senang hati membagi sedikit pengetahuan tentang Cara Penggunaan-Pengoperasian Web Page Maker,sehingga semua bisa lebih kreatif menuangkan ide-ide membangun Situs Web sendiri dan tidak pasif.
Pada sesi berikutnya, dengan Bahasa Indonesia, kami akan membahas lebih banyak tentang Web Page Maker, dengan asumsi bahwa anda sudah mengenal Adobe Photoshop, Corel, Flash Maker, Animasi GIF dan software grafis yang lain.

Ingin memperdalam bagaimana membuat situs dengan Web Page Maker, silahkan kunjungi Tutorial Web Page Maker Gratis - Berbahasa Indonesia , disana saya akan mengajarkan langkah demi langkah membuat situs web,...sampai bisa!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar